New KTM RC 390 Dipamerkan di New York IMS



Wih. hari ini beritanya penuh dengan motor orange...setelah tadi kabar tentang KTM Duke kini kita ke versi sportnya tak lain tak bukan tak pacar tak sayang..siapa lagi kalau bukan KTM RC Series.. baru-baru ini KTM memamerkan motor full fairing terbaru, yaitu KTM RC390 . New KTM RC 390 terbaru dipamerkan pada New York Progresif International Motorcycle Show (New York IMS) yang berlangsung akhir pekan lalu.


Wah makin joss aja nih KTM ya.. setelah tadi cukup tergoda sama Duke kini malah tergoda dengan RC. Motor sport fairing New KTM RC 390 model 2017 juga melakukan upgrade di beberapa sektor. Tampilan motor sport fairing ini mendapat laburan grafis baru, perpaduan antara putih, hitam dan bagian tengah berwarna oranye khas KTM. Kemudian untuk font tulisan 'RC' juga diubah dan ada tambahan logo 390 pada kedua bagian samping fairing.

Knalpot sendiri mendapat ubahan karena menyesuaikan dengan standard Euro IV. Knalpot yang sebelumnya underbelly sekarang kelihatan menonjol keluar, berbentuk tabung. Mesin New KTM RC 390 berkapasitas 373,27 cc liquid-cooled, single-silinder, yang diklaim mampu menyemburkan tenaga sampai 43,5 hp. Tenaga yang besar tersebut kemudian dikawinkan dengan 6-speed gearbox.


0 Response to "New KTM RC 390 Dipamerkan di New York IMS"

Post a Comment